Skip to main content

Featured

Catatan Carlyno #1

  Mereka yang memiliki otoritas sengaja memelihara konflik dan membuat orang Papua dengan orang Papua sendiri saling membunuh, saling membenci, saling mendengki. Orang Papua tidak dipunahkan secara eksternal tetapi juga internal, pembiaran ini akan berdampak sampai dimana konflik antar sesama orang Papua. Lalu mereka yang menciptakan dan memelihara konflik akan dengan santainya menjual isu ke dunia luar bahwa mereka hadir sebagai pembawa kedamaian. Orang-orang tidak akan lagi melihat akar konflik, tidak akan lagi menarik benang merah konflik. Tetapi akan langsung mengambil sebuah kesimpulan, tentang tragedi berdarah yang tercipta tanpa penyelesaian yang terarah ke perdamaian. Andholyno

TANJUNG REFUN

 




TANJUNG REFUN 


Di suatu Jumat pagi yang cerah

Untuk jiwa yang sedang gundah

Tampak seseorang sedang menjelajah

Dirinya kunantikan sebagai anugerah


Berjalan sambil memegang kembang

Awalnya aku bimbang

Namun dialah sang bintang

Yang akan selalu cemerlang


Sapaan disertai senyuman manis

Menusuk hingga qalbu bagai di iris

Berharap bersamanya harmonis

Dan yakinlah rasa ini bukanlah hipotesis


Dirimu yang anggun

Yang kutemui di tanah Abun

Mari bersama mengayun

Genggam erat cinta di tanjung Refun


Resye, 24 Juli 2023

Comments

Popular Posts